Yogyakarta, Siber | Sejumlah 122 personel Tenaga Kesehatan (Nakes) TNI dari Prajurit Siswa Pa PK TNI Khusus Tenaga Kesehatan tiba di Yogyakarta dan diterima Komandan Lanud Adisutjipto Marsma TNI M Yani Amirullah. Keberadaan Nakes ini nantinya untuk membantu penanganan Covid-19 di 5 wilayah yang meliputi Kota Yogyakarta, Kabupaten Bantul, Kabupaten Sleman, Kabupaten Kulon Progo dan Kabupaten Gunung Kidul bertempat di Base Ops Lanud Adisutjipto, Senin (9/8/2021).
Dalam sambutannya, Marsma TNI M Yani Amirullah menyampaikan beberapa arahan diantaranya bahwa sesuai perintah Panglima TNI, para siswa Nakes Sepa PK TNI akan bertugas untuk mendukung penanganan Covid-19 terutama dalam mempercepat program vaksinasi di wilayah Yogyakarta.
“Untuk itu, saya berharap bahwa seluruh siswa dapat melaksanakan tugasnya dengan tetap mematuhi seluruh peraturan, ketentuan yang berlaku, serta tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan, melaksanakan 5 M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas) secara ketat dan selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa sehingga tetap diberikan kesehatan dan kesuksesan dalam melaksanakan tugas di Yogyakarta,” jelasnya.
Kedatangan 122 siswa Nakes Pa PK TNI diberangkatkan dengan menggunakan pesawat C-130 Hercules dari Skadron Udara 32 Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat sesuai tatanan kenormalan baru, serta langsung dibagi ke 5 wilayah Kabupaten/ Kota di Yogyakarta.
Turut hadir dalam penyambutan tersebut diantaranya Komandan Sekolah (Danse) Pa PK Kolonel Kav Janto I. Tehupuring, Danse PSDP Kolonel Pnb Wibowo Cahyo, Kadisops Kolonel Pnb Sukarno, serta pejabat terkait lainnya.